Black Death
RELEASE DATE:
Segera
PRICE:
VCD Rp 49,000
DVD Rp 59,000
DIRECTED and WRITTEN by
Christopher Smith
CAST:
Sean Bean – Eddie Redmayne – Carice van Houten
Kimberly Nixon – David Warner – John Lynch
Andry Nyman – Tim McInnerty
PRODUCTION:
Hanway Films – Egoli Tossel Film – Zephyr Films
PRODUCT DETAILS, SEGMENT:
Thriller, Dewasa, 97 Minutes
SYNOPSIS
Pada tahun 1347, wabah pes yang dibawa oleh tikus dari Asia sampai di pulau Sisilia dan selanjutnya menyebar ke seluruh Italia dan Eropa. Pada tahun 1348 wabah yang disebut Black Death tersebut mulai menyerang Inggris. Pada tahun-tahun selanjutnya, Black Death menewaskan 1.4 juta penduduk Inggris. Sebanyak 25 juta atau sekitar sepertiga penduduk Eropa tewas akibat wabah Black Death. Bisa dibayangkan dahsyatnya wabah tersebut dan paniknya penduduk Eropa. Wabah tersebut menyerang denagn sangat cepat. Hanya dalam hitungan hari, orang yang terinfeksi akan tewas. Penduduk yang panik yakin bahwa wabah ini disebabkan oleh santet para tukang sihir. Maka banyak penduduk yang menjadi korban karena dituduh sebagai tukang sihir, terutama para wanita.
Osmund (Eddie Redmayer) mengabdi dalam biara Staveley Monastery. Dia juga harus menjaga keselamatan kekasihnya, Averill (Kimberly Nixon). Sebenarnya dia sudah bosan dan merasa ngeri hidup di desa yang terjangkit wabah. Demi keselamatannya, Averill diminta untuk bersembunyi dulu di hutan Dentwich. Maka ketika datang Ulrich (Sean Bean), ksatria pemimpin sekelompok tentara bayaran, yang sedang memerlukan penunjuk jalan untuk menembus daerah rawa-rawa, Osmund langsung menawarkan diri. Kelompok Ulrich sedang dalam perjalanan mencari necromancer, dukun yang dipercaya mampu menghidupkan orang mati.
Dalam perjalanan, mereka harus menghadapi gerombolan perampok. Osmund menemukan cabikan pakaian Averill yang penuh darah. Akhirnya mereka tiba di sebuah perkampungan yang aneh yang dipimpin oleh Hob (Tim McInnerty) dan Langiva (Carice van Houten), seorang dukun wanita yang cantik. Penduduknya tidak percaya pada Tuhan, tapi mereka hidup dalam damai. Osmund terjepit antara iman dan cinta.
0 komentar:
Posting Komentar